Sejarah
  • Administrator
  • 25 Mei 2021
  • 1228 x

RSUD Toto Kabila telah berdiri sejak tahun 1942 yang memberikan pelayanan kesehatan kepada penderita kusta. Namun oleh karena untuk penanganan penderita kusta telah dilaksanakan pada tingkat Puskesmas baik untuk perawatan maupun untuk pengobatan, maka sejak tahun 2001 Rumah Sakit tidak lagi menampung penderita kusta sehingga yang ada saat ini merupakan ex. penderita kusta yang tidak kembali lagi ke keluarganya sehingga oleh Rumah Sakit mereka dijadikan pasien inventaris rumah sakit sampai saat ini tinggal berjumlah 24 orang.

Secara geografis RSUD Toto Kabila berada dekat dengan wilayah Kota Gorontalo dan akses untuk pelayanan mudah dijangkau sehingga banyak masyarakat umum yang datang berobat di rumah sakit ini. Rumah sakit memiliki luas tanah 8 Ha dan baru 2 Ha yang digunakan untuk pembangunan gedung RSUD Toto Kabila merupakan rumah sakit khusus berdasarkan registrasi oleh Kementerian Kesehatan RI. Seiring dengan waktu serta tuntutan akan kebutuhan pelayanan kesehatan oleh masyarakat, maka pada tahun 2003 berdasarkan ijin operasional Bupati Bone Bolango, RSUD Toto Kabila telah memberikan pelayanan umum pada masyarakat baik rawat jalan maupun rawat inap.